Sabtu, 17 Oktober 2009

Rumah 1000 cermin

(Bagi yang pernah baca, semoga bisa jadi bahan renungan kembali)

Pada zaman dahulu disebuah desa terpencil di Jepang, ada sebuah tempat yang di kenal dengan rumah 1000 cermin.

Seekor anjing kecil yang selalu tersenyum memutuskan untuk pergi kesana. Ketika ia masuk, ia terkejut melihat 1000 ekor anjing lain yang mengibaskan ekornya, dia tersenyum ramah pada mereka dan 1000 ekor anjing lainnya pun membalas dengan senyum yang ramah pula.

Setelah meningggalkan rumah itu ia berkata pada dirinya sendiri, “ Tempat ini sangat menyenangkan, aku akan sering bermain disini lagi.”

Sementara itu, seekor anjing kecil yang pemurung dan pemarah mendengar kabar tentang rumah itu dan tertarik untuk pergi kesana.

Alangkah terkejutnya ketika ia masuk, ia melihat 1000 ekor anjing bermuka galak dan menakutkan, ia menggeram, merekapun balas menggeram. Anjing itu lari ketakutan dan berpikir, “ tempat ini sangat menakutkan, aku tidak akan pernah kembali kesini lagi.”

Banyak orang merasa menerima perlakuan yang tidak pantas dari orang lain.

Ketika suami atau istri kita mengeluarkan kata-kata yang menyakitkan, kita merasa begitu terpukul.

Bahkan disaat sahabat dan kekasih kita bersikap tidak seperti yang kita harapkan, kita begitu marah dan kecewa. Padahal sebenarnya orang-orang disekitar kita kebanyakan adalah seperti pantulan bayangan diri kita sendiri.

Kita terlalu sering menuntut orang lain untuk bersikap begini dan begitu tepat seperti yang kita inginkan. Namun kadang kala kita lupa untuk lebih memikirkan hal-hal apa yang seharusnya kita lakukan untuk membuat orang lain bahagia.

Sebenarnya cara paling tepat untuk mengubah sikap orang lain kepada kita adalah dengan mengubah sikap kita kepada mereka.

PERUBAHAN TIDAK DI AWALI DARI ORANG LAIN, PERUBAHAN HARUS DIAWALI DARI DIRI KITA SENDIRI.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar